Buku Panduan Penggunaan Aplikasi e-Monev Proyek SBSN

Panduan Aplikasi E Monev

BlogNazmy - Dalam kesempatan kali ini Mas Nazmy ingin memberikan informasi yang disampaikan oleh Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko tentang Panduan Penggunaan Aplikasi e-Monev proyek SBSN.


Aplikasi E-Monev Proyek SBSN merupakan aplikasi berbasis web, dimana pengguna dapat mengakses aplikasi menggunakan browser yang sudah mendukung HTML5 (Google Chrome, Mozilla Firefox). Aplikasi ini dapat diakses pada alamat http://10.242.47.112:8080/pages/login.

Dengan semakin meningkatnya nilai nominal pembiayaan proyek SBSN, jumlah proyek yang dibiayai, jumlah K/L dan Satuan Kerja, serta kompleksitas kegiatan dalam pengelolaan pembiayaan proyek SBSN menjadi sebuah keniscayaan bahwa otomasi pengelolaan proyek melalui penyediaan sistem aplikasi teknologi dan informasi pengelolaan proyek SBSN harus dilakukan. Aplikasi ini memiliki makna yang strategis dalam mendukung suksesnya pelaksanaan Proyek SBSN yaitu antara lain sebagai berikut:
  1. Media komunikasi dan koordinasi antara DJPPR dengan K/L Pemrakarsa maupun Satker Pelaksana Proyek SBSN yang tersebar diberbagai wilayah diIndonesia.
  2. Media pemantuan progress pelaksanaan Proyek SBSN oleh DJPPR dan Satker oleh K/L Pusat.
  3. Media koordinasi pengisian Rekening Khusus Proyek SBSN.
  4. Media pelaporan kinerja Proyek SBSN oleh Satker kepada K/L Pemrakarsa Proyek dan DJPPR.
  5. Meningkatkan kinerja pengelolaan Pembiayaan Proyek SBSN.
  6. Meningkatkan akurasi dan validitas data pengelolaan pembiayaan proyek SBSN.
  7. Mengoptimalkan pemantauan kinerja pembiayaan proyek SBSN.
  8. Mempercepat tindak lanjut penyelesaian masalah dalam rangka pelaksanaan proyek SBSN.




Download Panduan Penggunaan Aplikasi e-Monev proyek SBSN
Dipersilahkan untuk mendonwload Lampiran tersebut pada tautan yang telah disediakan agar mendapatkan file yang lengkap dan utuh.

Semoga sebaran informasi ini bermanfaat dan salam sukses selalu!

0/Post a Comment/Comments